infoselebb.my.id: Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Bakal Lawan Lesti Kejora - Rizky Billar di Special Couple Match Turnamen Selebriti Cabor Bulu Tangkis - NET Madia Online -->

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Bakal Lawan Lesti Kejora - Rizky Billar di Special Couple Match Turnamen Selebriti Cabor Bulu Tangkis

Post a Comment


Raffi Ahmad bersama istri, Nagita Slavina, akan berlaga di pertandingan spesial bertajuk Couple Match melawan pasangan Lesti Kejora dan Rizky Billar.

Sukses dengan acara Sportainment yang digelarnya beberapa waktu lalu, Raffi Ahmad makin keranjingan dunia olahraga. Bekerjasama dengan SCTV, kali ini Raffi Ahmad menggelar 'Turnamen Olahraga Selebriti Indonesia' dengan menghadirkan 4 cabang olahraga, yakni Tenis, Bulu Tangkis, Tenis Meja, dan Atletik.

Raffi Ahmad sendiri akan ikut di dua cabang olah raga Tenis dan Bulu Tangkis. Bahkan, Raffi bersama istri, Nagita Slavina, akan berlaga di pertandingan spesial bertajuk 'Couple Match', melawan pasangan Lesti Kejora dan Rizky Billar.

"Gue tau kalau Rizky Billar dan Lesti jago main Bulu Tangkis. Akhirnya gue telepon mereka ajakin partisipasi, dan akhirnya mereka mau ikutan," kata Raffi Ahmad di SCTV Tower, Jakarta Pusat, Selasa (4/7/2023).

"Terus, Billar nantangin gue gimana kalau buat pertandingan couple aja gitu, dia sama Lesti, dan gua sama Nagita. Akhirnya ya sudah, kita jadiin," tambah ayah dua anak itu.

Tak Sulit Bagi Raffi Ahmad Mengajak Rizky Billar Berpartisipasi

Perbesar

Raffi Ahmad di SCTV Tower, Jakarta Pusat, Selasa (4/7/2023). (Dok. via M. Altaf Jauhar)

Diakui Raffi, kebetulan dirinya memiliki kedekatan dengan Billar. Sehingga, tak sulit baginya mengajak Billar berpartisipasi di ajang turnamen olahraga tersebut.

"Saya sama Billar juga punya kedekatan yang baik. Terus billar nanya ada olahraga apa lagi, ada badminton sama pingpong. Akhirnya kita ngomong sama Mas Banar, terus Mas Banar, 'Ya udah kita bikin couple match'," jelas Raffi.

Raffi Ahmad Meminta Nagita Slavina untuk Serius Berlatih

Perbesar

Raffi Ahmad di SCTV Tower, Jakarta Pusat, Selasa (4/7/2023). (Dok. via M. Altaf Jauhar)

Raffi yang mengetahui kemampuan Billar dan Lesti bermain Bulu Tangkis, mengaku mulai mempersiapkan diri. Ia juga meminta istri untuk serius berlatih agar dapat memberi perlawanan terhadap Lesti dan Billar di pertandingan nanti.

"Mereka latihan setiap hari, aku ngomong sama Gigi, 'Jangan malu-maluin.' Karena Lesti kan jago, kita harus suportif-lah," ujarnya.

Lebih dari 40 Selebriti Terlibat di Turnamen Olahraga Selebriti Indonesia

Ada lebih dari 40 selebriti yang terlibat di 'Turnamen Olahraga Selebriti Indonesia'. Selain Raffi Ahmad dan Nagita serta Lesti dan Billar, ajang ini turut dimeriahkan Rezky Aditya, Ibnu Jamil, Bastian Steel, Onadio Leonardo, Celine Evangelista, Anwar BAB, dan masih banyak lagi.

Adapun untuk pertandingan Bulu Tangkis Spesial Couple Match antara Raffi Ahmad dan Nagita Slavina melawan Lesty Kejora dan Rizky Billar, akan digelar pada 16 Juli 2023. Aksi kedua pasangan tersebut akan ditayangkan di SCTV. (Liputan6.com/M. Altaf Jauhar)

Related Posts

There is no other posts in this category.

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter