infoselebb.my.id: Undang Lesti Kejora dan Nassar Sungkar Jadi Bintang Tamu, Ini Alasan Angga Wijaya - NET Madia Online -->

Undang Lesti Kejora dan Nassar Sungkar Jadi Bintang Tamu, Ini Alasan Angga Wijaya

Post a Comment

Demi memeriahkan hari bahagianya bersama Nurul, Angga Wijaya menghadirkan Lesti Kejora dan Nassar Sungkar sebagai bintang tamu. 

Bukan tanpa alasan, pasangan pengantin tersebut mengundang Lesti Kejora dan Nassar Sungkar lantaran banyak dari keluarga mereka yang suka dengan kedua pedangdut tersebut.

“Karena kebetulan keluarga banyak yang suka ya sama Teh Lesti-nya juga. Suka aja ya, sama mereka,” ujar Nurul, dikutip dari unggahan @12Kejora.

Sementara itu, Angga Wijaya mengakui bahwa kemampuan Lesti dan Nazzar sudah tidak diragukan lagi. Terlebih, keduanya memang seorang entertainer yang diakui mampu menghibur tamu undangan mereka.

“Kalau aku mengundang bintang tamu itu kan berdasarkan satu kita suka, kedua kita akui sama kemampuannya, dan tidak diragukan lagi lah,” ungkap Angga Wijaya.

“Siapa yang nggak kenal gitu loh, udah gitu, entertaining, menghibur. Kan kita lagi di hari yang berbahagia ya, pengen berbagi kebahagiaan,” lanjutnya.

Lebih lanjut, Angga Wijaya memilih Lesti Kejora lantaran lagu-lagunya yang booming dan diketahui banyak orang. 

“Terus kenapa harus Dedek, lagu mana sih, yang nggak booming, dia juga multitalent, semua genre musik mungkin dia bisa, gitu loh,” ujar Angga.

“Dan kita juga lagu-lagunya juga kita banyak yang suka. Jadi, ya kenapa enggak, selagi dia bisa gitu,” lanjutnya.

Alih-alih mengundangnya sebagai tamu undangan, Angga Wijaya secara profesional mengundang kedua pedangdut kondang tersebut. 

Selain Lesti dan Nazzar, Angga Wijaya juga mengundang Ruben Onsu, Saipul Jamil, dan Rian Ibaram. (*)

Related Posts

There is no other posts in this category.

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter