
Penyanyi Lesti Kejora mengaku siap memberikan yang terbaik bagi fansnya setelah tampil kembali ke layar kaca. Pedangdut kelahiran 5 Agustus 1999 itu pun membeberkan impian dan keinginan yang ingin dicapai lewat karier bermusiknya.
Tak tanggung-tanggung, Lesti bermimpi ingin merilis sebuah album hingga menggelar konser tunggalnya.
"Yang belum tercapai aja, kalau penyanyi konser, album ya doain aja mudah-mudahan bisa, Insya Allah," kata Lesti Kejora saat ditemui awak media di Kawasan Kuningan, Jakarta Selatan belum lama ini.
Saat ditanya target pencapaiannya, Lesti belum bisa menjelaskan hal tersebut. Meski begitu, dia tampak optimis bisa mewujudkan keinginannya.
"Insyallah ingin banget. Konsernya belum, yang penting album dulu aja," ujarnya.
Istri Rizky Billar itu juga mengaku tak sulit ketika menjalani perannya sebagai penyanyi dan ibu rumah tangga. Dia berjanji bakal memberikan yang terbaik bagi karier dan keluarganya.
"Masya Allah, ini nikmat yang luar biasa disyukuri. Selain harus jadi ibu yang baik untuk anak, jadi istri yang baik untuk suami, karier juga harus tetap dipertahankan," kata Lesti.
Editor : Elvira Anna
Follow Berita iNews di Google News
Post a Comment