infoselebb.my.id: Cek Fakta: Pedangdut Rita Sugiarto Meninggal Dunia - NET Madia Online -->

Cek Fakta: Pedangdut Rita Sugiarto Meninggal Dunia

Post a Comment


Benarkah kabar tersebut?

Lama tak terdengar kabar, pedangdut Rita Sugiarto dikabarkan meninggal dunia. Kabar ini muncul dari akun YouTube bernama Ragam Informasi, Rabu (17/5/2023)

Akun YouTube Ragam Informasi mengunggah foto Rita Sugiarto sebagai thumbnail. Di sampingnya, hadir sejumlah orang yang mengangkat keranda mayat.

"Innalillahi, penyanyi senior Rita Sugiarto meninggal dunia?" demikian judul yang tertera dalam postingan akun YouTube tersebut.

Lalu, benarkah kabar yang menyebut Rita Sugiarto meninggal dunia?



Penjelasan

Dalam video berdurasi tiga menit, si narator membacakan narasi seputar kabar meninggalnya Rita Sugiarto. Guna menguatkan berita tersebut, dia juga memperlihatkan potongan video dari penyanyi 62 tahun ini.

Tapi ternyata lewat video itu pula, si narator mengatakan kabar Rita Sugiarto meninggal dunia adalah hoaks alias tidak benar.

Saat ditelusuri lebih lanjut, sosok yang meninggal dunia adalah mantan suami Rita Sugiarto.

Kesimpulan

Dari penjelasan tersebut, bisa disimpulkan bahwa kabar Rita Sugiarto meninggal dunia adalah tidak benar.

Foto yang menjadi thumbnail atas unggahan tersebut hanya editan untuk mendukung judul yang menyesatkan ini. (*)

Related Posts

There is no other posts in this category.

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter