infoselebb.my.id: Rizky Billar Ngaku Egonya Agak Tinggi, Raffi Ahmad 'Bukan Agak, Sangat Gitu' - NET Madia Online -->

Rizky Billar Ngaku Egonya Agak Tinggi, Raffi Ahmad 'Bukan Agak, Sangat Gitu'

Post a Comment


Suami penyanyi cantik, Lesti Kejora yakni Rizky Billar pernah secara terang-terangan menyebut bahwa dirinya merupakan orang yang moody dan miliki ego lumayan tinggi. Semua Halaman

Suami penyanyi cantik, Lesti Kejora yakni Rizky Billar pernah secara terang-terangan menyebut bahwa dirinya merupakan orang yang moody dan miliki ego lumayan tinggi.

Hal itu diungkap saat ia dan Lesti menjadi bintang tamu di acara yang dipandu oleh Raffi Ahmad dan Irfan Hakim. Billar kerap kesal dengan tanggapan miring netizen tentangnya.

Momen tersebut ada dalam video di YouTube Trans7 Official berjudul 'Awal Kedekatan Lesti dan Billar - FYP (03/08/22) Part 2' yang tayang 3 Agustus 2022 lalu.

Rizky Billar: Aku Tuh Moody

Ayah satu anak itu secara terang-terangan mengaku bahwa dirinya memiliki sifat yang moody. Mood-nya mudah sekali berubah.

"Aku tuh moody-an. Jadi kadang-kadang ada di satu momen yang aku lagi ruwet, yang gampang terpengaruhi tapi ya harusnya biasa," terang lelaki asal Medan itu.

"Cuma kadang-kadang kalau kita lagi capek ya, kondisi mood kita lagi gak bagus jadi kebawa (emosi)," sambung dia.

Egonya Agak Tinggi

Selain moody, Rizky Billar juga mengaku bahwa egonya agak tinggi. Ia bisa kesal setelah membaca komentar miring dari netizen yang masuk di instagramnya.

"Yang bikin mood lu berantakan tuh apa?," tanya Irfan Hakim.

"Yang bikin aku dongkol tuh kadang-kadang gini. Aku tuh kan kadang orangnya tuh egonya agak tinggi," kata Billar.

"Bukan agak, sangat gitu," imbuh Raffi bercanda.

"Ya lumayan lah," kata Billar tertawa.

Tak Terima Dianggap Numpang Hidup

Salah satu yang membuat Billar kesal saat ada netizen yang menganggap bahwa ia hanya numpang hidup dengan Lesti. Padahal, kata Billar, ia sudah bekerja dan memberikan yang terbaik untuk keluarga.

Billar mengaku memiliki banyak pekerjaan. Di antaranya adalah bisnis dan juga kesibukan di belakang layar.

"Nah, terus kadang-kadang sebagai suami, 'Wah gua nih sebagai suami sudah ngasih yang terbaik nih'. Tiba-tiba ada komentar miring bilang, 'Wah si Billar tuh numpang hidup sama Lesti'," jelas Billar.

Billar sendiri diketahui merupakan artis yang kerap membaca komentar di instagramnya. Jika ada komentar yang tak berkenan, ia kerap kesal.

[ast]

Related Posts

There is no other posts in this category.

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter