Menurut Inul Daratista, ketika mereka berdua memiliki kesempatan membagikan potret kebahagian akan bisa menjadi inspirasi bagi banyak orang.

Suami dari pedangdut Inul Daratista, Adam Suseno kian banyak dikenal oleh publik di dunia hiburan berkat penampilannya di beberapa media sosial.
Mengetahui itu, Inul Daratista mengaku tidak mengkhawatirkan kepopuleran suaminya, justru dia mengatakan dirinya yang mendorong Adam Suseno untuk membuat konten-konten menghibur.
“Karena kan mas Adam tiap hari dirumah, pas lagi luang atau nganggur, aku ajakin, kan berdua juga sama aku, kalau dirumah dia sama anaknya, jadi ya pas lagi berdua bikin (konten) Tiktok, atau apalah,” kata Inul Daratista.
Dengan semakin banyaknya penggemar Adam Suseno, pedangdut dengan julukan Ratu Goyang Ngebor itu mengaku malah ikut mendandani suaminya agar terlihat baik di depan kamera.
“Oh justru tak dandani kok, terus penampilannya juga nggak dibikin yang terlalu cool banget, menyesuaikan kita berdualah, masa aku cantik sendiri, bojoku (suamiku) tak biarin tua gitu kan ga mungkin,” ujar Inul.
“Jadi ya, namanya kerjasama yang baik ya semuanya harus berdualah,” ujar Inul lagi menambahkan.
Menurut Inul Daratista, ketika mereka berdua memiliki kesempatan membagikan potret kebahagian akan bisa menjadi inspirasi bagi banyak orang dan bisa membuat hubungan lebih romantis.
“Ketika momen-momen yang indah itu bisa dijadikan inspirasi atau motivasi buat teman-teman yang ada diluar sana itu, kita jadi makin romantis, terus makin sayang,” tuturnya, seperti dikutip Pikiran-Rakyat.com dari KH Infotainment. Rabu, 28 September 2022.
Selain itu, Inul Daratista berpendapat akan berdampak baik juga kepada anak mereka karena bisa melihat kedua orang tuanya harmonis dan romantis.
“Mudah-mudahan ini jadi inspirasi juga bagi anak-anak muda yang sekarang banyak yang kawin muda,” sebutnya.
Sementara itu di kesempatan yang sama, Adam Suseno pun mengaku kalau dirinya sering mendapatkan godaan melalui pesan di media sosial.
Tetapi dia tidak menggubris, sehingga menurutnya itu bukanlah masalah, selama mampu memegang komitmen bersama pasangan.
“Kalau godaan DM (direct message) itu pasti ada. Cuman komitmen kita mulai dari awal kan, menikah itu adalah ibadah, makanya sampai sekarang sudah 27 tahun, sama-sama saling pegang itu (komitmen),” ujar Adam Suseno.
Lebih lanjut, Adam Suseno mengatakan selalu terbuka kepada Inul Daratista kalaupun ada yang menggodanya melalui media sosial, salah satunya dengan tidak membuat keamanan di ponsel pintarnya.
“HP saya ada dua, dan tidak ada yang di password, jadi setiap waktu itu Inul bisa buka Hp saya, bahkan tiap hari buka hp saya,” katanya.***
Post a Comment