Sederet Artis yang Kepergok Tak Pakai Cincin Kawin, Aurel Hermansyah Paling Disorot
Dream - Cincin nikah merupakan simbol ikatan suami dan istri. Punya makna mendalam, hubungan seseorang disebut sedang retak ketika suami atau istri melepas cincin nikah, begitu juga dengan artis Tanah Air. Beberapa artis ini pernah kepergok tidak memakai cincin nikah. Gara-gara tak lagi memakai cincin nikah, beragam spekulasi pun bermunculan hingga membuat netizen khawatir soal rumah tangga sang artis. Lantas siapa saja artis yang pernah lepas cincin?
Setelah Ammar Zoni ditangkap kembali karena narkoba, Irish Bella kepergok tak memakai cincin nikah saat tengah belanja. Beragam kabar soal rumah tangga Irish pun muncul. (instagram/@_irishbella_)
Chelsea Olivia juga pernah kedapatan tak pakai cincin nikah. Ternyata Chelsea melepas cincin nikahnya karena sedang hamil. (instagram/@chelseaoliviaa)
Ria Ricis pernah kepergok tak memakai cincin nikah. Karena hal itu rumah tangganya disebut tengah ada masalah. Beragam spekulasi soal hubungan Ricis dan Teuku Ryan pun bermunculan. (instagram/@riaricis1795)
Lesti Kejora pernah kedapatan tak pakai cincin nikah saat kumpul bareng Geng Mamayu. Isu keretakan rumah tangganya dengan Rizky Billar sempat merebak akibat dugaan KDRT yang dilakukan Billar. (instagram/@lestikejora)
Nagita Slavina pernah terlihat tak pakai cincin nikah, Raffi Ahmad pun buka suara dan menjelaskan bahwa tidak ambil pusing karena Nagita tetaplah istrinya. (instagram/@raffinagita1717)
Baru-baru ini Aurel Hermansyah terlihat melepas cincin nikahnya ketika menghadiri sebuah acara. Sebelum muncul kesalahpahaman dengan pernikahannya dengan Atta Halilintar, Aurel pun menjelaskan bahwa dia melepas cincinnya karena terlalu sempit. (instagram/@aurelie.hermansyah)
Anthony Xie melepas cincin nikahnya dengan Audi Marissa. Netizen heboh dan mengira rumah tangga mereka sudah diguncang prahara. Namun Audi Marissa meluruskan bahwa cincin nikah suaminya sedang diperbaiki karena tidak muat. (instagram/@anthonyxie_)
Post a Comment