Anak angkat Ruben Onsu, Betrand Peto, kini tampaknya menjadi trauma tiap kali akan manggung bersama penyanyi lain usai kasusnya dengan Rossa.
Dugaan tersebut diketahui dari utas yang dibuat Ruben Onsu di Threads pada Minggu (23/7/2023).
Diketahui, Betrand Peto menjadi salah satu penyanyi yang mengisi acara anniversary ketiga pernikahan Lesti Kejora dan Rizky Billar.
Pada momen tersebut, Betrand Peto tampil seorang diri sekaligus duet bersama Lesti Kejora.
Tahu bahwa dirinya akan duet bersama pedangdut yang banyak digemari publik, nyali Betrand Peto sedikit menciut.
Remaja 18 tahun itu khawatir hingga bertanya pendapat Ruben Onsu.
"Hari ini Onyo ada nyanyi di acara Leslar, dan ada list lagu yang dia nyanyi sendiri dan duet bareng Lesti, lalu pertanyaan putraku, 'Nanti nggak apa-apa itu ayah?', 'Nggak apa-apa gimana Nyo' tanya aku, (Betrand jawab) 'Ah, nggak apa-apa ayah'," cuit Ruben Onsu.
Utas Ruben Onsu seketika menyita perhatian publik. Terharu dengan kondisi Betrand Peto, mereka pun memberi semangat.
"Semangat Onyo, you anak kuat , semangat boy kamu pasti bisa," komentar @akhmad***.
"Semangatin aja ayah mungkin Onyo ada rasa takut masalah kemaren ni ayah, jadi Onyo kurang percaya dari takut kejadian itu terulang lagi," imbuh @shiska***.
"Semangat Onyo,nanti performnya ya tampilkan yang terbaik," sambung @vanda***.
Beberapa waktu lalu, Betrand Peto sempat menjadi bahan omongan warganet usai manggung bersama Rossa di Malaysia.
Meski Bentrand Peto tidak bersalah, kritikan pedas dari warganet tampaknya memberi dampak tersendiri bagi putra Sarwendah itu. (*)
Post a Comment