Sosok Putri Ariani sukses menjadi perhatian masyarakat Indonesia. Pasalnya, ia mampu berprestasi dengan menyanyi di Americas Got Talent. Namun terbaru, beredar kabar bahwa Putri Ariani selama ini ternyata dilatih menyanyi oleh Lesti Kejora.
Kabar tersebut dibagikan oleh kanal YouTube DUNIA INFOTAINMENT yang mengunggah video berjudul "TERBONGKAR!! TERNYATA PUTRI ARIANI DILATIH LANGSUNG OLEH LESTI KEJORA".
Tampak Putri Ariani sedang bersama Lesti Kejora di ruang rekaman. Hingga kini, video itu telah ditonton sebanyak lebih dari 970 penayangan.
Lantas, apakah benar Putri Ariani dilatih langsung oleh Lesti Kejora?
CEK FAKTA:
Setelah menonton video berdurasi 8 menit 39 detik di atas, tak ada pernyataan resmi maupun bukti valid yang menyebutkan bahwa Putri Ariani dilatih langsung oleh Lesti Kejora.
Hingga akhir video, narator tidak menyuguhkan penjelasan kredibel soal Lesti Kejora yang melatih Putri Ariani.
Faktanya, Lesti Kejora hanya memberikan ucapan selamat dan turut bangga atas pencapaian Putri Ariani yang berhasil mendapat golden buzzer dari Simon Cowell, salah satu juri America's Got Talent.
Ucapan tersebut diunggah oleh Lesti Kejora melalui akun Instagram pribadinya. Namun, istri Rizky Billar itu sama sekali tidak menyatakan bahwa ia melatih Putri Ariani bernyanyi.
Tak hanya itu, foto yang ditampilkan pun adalah hasil editan. Isi video dapat dipastikan berbeda dengan judul yang tertulis.
Kesimpulan:
Berdasarkan penjelasan di atas, maka dapat disimpulkan bahwa kabar Lesti Kejora melatih langsung Putri Ariani untuk bernyanyi merupakan berita palsu atau hoaks.
Catatan Redaksi:
Artikel ini merupakan bagian dari konten Cek Fakta Suara.com. Dibuat seakurat mungkin dengan sumber sejelas mungkin, namun tidak mesti menjadi rujukan kebenaran yang sesungguhnya (karena masih ada potensi salah informasi). Lebih lengkap mengenai konten Cek Fakta bisa dibaca di laman ini. Pembaca (publik) juga dipersilakan memberi komentar/kritik, baik melalui kolom komentar di setiap konten terkait, mengontak Redaksi Suara.com, atau menyampaikan isu/klaim yang butuh diverifikasi atau diperiksa faktanya melalui email cekfakta@suara.com. (*)
Post a Comment