infoselebb.my.id: Tuai Beragam Kritik, Asila Maisa Isyaratkan Mundur dari Dunia Tarik Suara? - NET Madia Online -->

Tuai Beragam Kritik, Asila Maisa Isyaratkan Mundur dari Dunia Tarik Suara?

Post a Comment


Ivan Gunawan menyarankan Asila Maisa merenungkan setiap masukan publik dan segera bangkit kembali.

Asila Maisa mengunggah video baru yang memerlihatkan beragam komentar negatif publik mengani gayanya bernyanyi dan aksi panggungnya di Instagram.

Dalam video tersebut, terlihat banyak komentar warganet yang menilai suara Asila Maisa tak enak didengar hingga menilainya terkenal karena memiliki ayah seorang artis, Abi Ramzi.



Kemudian, muncul video Asila Maisa membawa microphone dan menjatuhkannya secera perlahan ke lantai ketika mendapat sorotan kamera.

Asila Maisa lantas berjalan keluar dari kamera dan muncul tulisan yang seolah bertanya-tanya dirinya akan mundur dari industri musik atau tidak.

"Akankah Asila Maisa, Angkat Tangan?" tulisan dalam video tersebut yag diunggah di Instagram, Senin (1/5/2023).

Asila Maisa. [Instagram]

Unggahan tersebut pun mendapat respons dari kalangan artis, salah satunya Ivan Gunawan yang memintanya mendengarkan dan merenung setiap kritik.

"Aku suka mental ini, love u!" ujar Rossa.

"Semangat nak, dengarkan, renungkan, secepatnya bangkit," kata Ivan Gunawan.

"You go girl," kata Salsha Indradjaja, anak Iis Dahlia. (*)

Related Posts

There is no other posts in this category.

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter