
Momen pertemuan Kiky Saputri dan Rizky Billar baru-baru ini menyita perhatian publik. Pasalnya komika tersebut sempat menyinggung soal kasus KDRT yang dilakukan Rizky Billar kepada sang istri, Lesti Kejora.
Sebelumnya pertemuan antara Kiky Saputri dan Rizky Billar diunggah oleh akun Instagram milik @merzsisca pada Sabtu, 13 Mei 2023 lalu.
Warganet yang melihat momen tersebut langsung mengomentari sikap Kiky Saputri yang dinilai sebagian orang seperti salah tingkah.
Menyadari pertemuannya dengan Rizky Billar tengah menjadi sorotan, Kiky menegaskan dirinya selama ini tidak memiliki masalah apapun dengan pasangan yang sering dijuluki Leslar tersebut.
"Emang aku sama Billar sama Lesti kan enggak ada masalah, yang bikin masalah kan netizen gitu kan," ujar Kiky Saputri sebagaimana dikutip dari channel YouTube Intens Investigasi pada Senin, 15 Mei 2023.
Menurutnya, apa yang warganet asumsikan selama ini terkait hubungannya dengan Rizky Billar dan Lesti Kejora tidaklah benar. Sebab tidak pernah ada masalah di antara mereka.
"Ya gak usah ditanggapin, netizen kan cuman liat yang ada di Insta Story. Dia kan enggak tahu di belakangnya apa percakapannya seperti itu," ucap Kiky.
Selain itu, ia mengaku bukan kali itu saja dirinya bertemu dengan Billar. Mereka, diakuinya, sering melakukan aktivitas bermain game bersama.
"Toh kitanya baik-baik ibaratnya kayak udah ketemu ketawa-ketawi bareng, makan bareng nge-game," ujar Kiky.
Viral Video Kiky Saputri Bertemu Rizky Billar
Kiky Saputri yang kala itu hadir di acara Thariq Halilintar bertemu dengan Rizky Billar. Komika itu menyapa suami Lesti Kejora dengan penuh antusias.
Dalam unggahan yang diunggah ulang oleh akun TikTok @83bunegara, Kiky tampak menanyakan alasan Rizky Billar yang tidak hadir di acara pernikahannya.
"Lu kok nggak dateng ke kawinan gue lu ya? Parah ih padahal gue nunggu amplopnya dia padahal," ujar Kiky Saputri pada Billar.
Mendengar hal tersebut, Rizky Billar merespons dengan santai sambil melontarkan kalimat candaan.
"Transfer, transfer, bisa transfer gak?" ujar Rizky Billar.
Tidak hanya itu, momen keduanya yang saling menanyakan kabar dan memohon maaf lahir batin pun sempat terekam oleh kamera salah satu rekan artis yang hadir di acara tersebut.*** (*)
Post a Comment