Beredar narasi yang menyebut jika Lesti Kejora gelar konser perdana duet maut dengan Raisa.
Cek fakta kali ini akan membahas tentang kabar Lesti Kejora yang disebut-sebut telah gelar konser bersama penyanyi pop terkenal Indonesia, yakni Raisa.
Duet dengan Raisa, Lesti kejora bawakan lagu Cinta Sederhana pada konser perdananya, benarkah?
Narasi itu diunggah oleh akun LANCENG CAHNNEL dna telah ditonton 10.000 kali dengan like 118.
"Konser Perdana Duet Maut Lesti Feat Raisa- Cinta Sederhana -Bikin Semua Terhipnotis," judul video yang diunggah oleh akun LANCENG CHANNEL pada 17 Mei 2023 lalu.
Benarkah Lesti Kejora telah gelar konser perdana dengan Raisa?
CEK FAKTA
Pada awal video narator menyebutkan soal isu, keterlibatan Lesti Kejora dalam konser Ahmad Dhani 50 tahun kerajaan Cinta yang akan digelar pada bulan Mei ini.
Sebelumnya beredar isu, jika Lesti Kejora akan tampil mengisi konser 50 Tahun Kerajaan Cinta yang akan digelar oleh suami Mulan Jameela itu.
Akan tetapi hingga kini, belum ada klarifikasi langsung baik dari Ahmad Dhani maupun Lesti Kejora.
Kemudian sekarang muncul lagi isu, Lesti Kejora gelar konser perdana dengan Raisa. Pada bagian sampul video ada foto Raisa dan Lesti Kejora di atas panggung bak dua penyanyi yang sedang duet.
Namun setelah video tersebut ditonton sampai selesai, narator malah menyinggung soal konser Ahmad Dhani, dan bahkan tak menampilkan bukti adanya konser Lesti Kejora dengan Raisa.
Setelah dilakukan penelusuran lebih lanjut, hingga kini tak ada berita atau bukti yang real dan menyebutkan jika Lesti Kejora telah gelar konser perdana.
Dengan demikian dapat disimpulkan jika judul video yang diunggah oleh LANCENG CHANNEL itu adalah hoaks dan clickbait, lantaran antara judul video dan isi tidak ada kaitannya sama sekali.
Pada bagian judul disebutkan Raisa tampil duet dengan Lesti Kejora, sedang isi video menjelaskan tentang konser Ahmad Dhani.(*)
Post a Comment