Rizky Billar kerap kali dicibir publik sebagai artis yang hanya menumpang hidup lewat kekayaan istrinya, Lesti Kejora.
Namun sindiran ini akhirnya dibalas langsung oleh Rizky lewat hadiahnya kepada Lesti berupa tanah di daerah Jakarta Selatan.
"Alhamdulillah baru selesai balik nama, seneng rasanya bisa satu persatu mewujudkan mimpi istri termasuk punya tanah 1300 m di Jaksel (Alhamdulillah tidak riba)," katanya, dikutip dari Suara Denpasar - jaringan Suara.com, Kamis (6/4/2023).
Ia kemudian mengungkapkan kalimat satir soal cibirannya selama ini yang dilayangkan warganet kepadanya.
"Walau pun dipikir-pikir ga nyangka juga sebenarnya karena gua hanya bermodal numpang hidup sama Lesti Kejora eh ternyata gua bisa beliin istri ini itu," kata dia.
"Padahal baru numpang hidup belum sampai 2 tahun, tahu gitu gua dari dulu numpang hidup sama Lesti," sambungnya.
Bahkan Rizky Billar mengakhiri captionnya dengan potongan hadis yang diriwayatkan oleh Muslim.
"Sombong adalah menolak kebenaran dan meremehkan manusia, (HR Muslim)," tutup dia. (*)
Post a Comment