
Hubungan suami-istri Rizky Billar dan Lesti kejora selalu mencuri perhatian publik. Terlebih usai adanya kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang menimpa keduanya beberapa waktu silam.
Meski kasus tersebut telah selesai dengan cara kekeluargaan, namun kebersamaan Rizky Billar dan Lesti Kejora bak tak pernah lepas dari sorotan. Seperti baru-baru ini, di mana Lesti menunjukkan kemesraannya dengan sang suami.
Di Instagram Story-nya, Lesti mengunggah foto bersama Rizky Billar sambil mencurahkan isi hatinya soal rasa syukur. Bagi Lesti, orang-orang di sekelilingnya maupun sang suami memberi telah memberikan dukungan sangat besar.
"Masya Allah alhamdulillah tidak hentinya bersyukur karena begitu banyak orang yang syang serta support kami dalam kondisi apapun" kata Lesti Kejora, dikutip dari Instagram Story, Senin (16/1/2023).
Bersamaan dengan tulisan tersebut, Lesti memajang potret bersama Billar. Di depan kamera, keduanya sama-sama memamerkan senyum manis.
Melanjutkan curahan hatinya, Lesti juga menyinggung pandangan sesama manusia yang seringkali berbeda. Termasuk, penilaian baik buruk yang tergantung pada pribadi masing-masing.

"Kadangkala, baik dan buruk, hitam dan putih tidak selalu sama bagi semua orang. Karena yang baik untuk kita belum tentu baik untuk orang lain," tulis Lesti.
Lesti Kejora lalu mengambil kesimpulan untuk selalu bersikap bijaksana dalam segala hal. Baik itu dalam berkata-kata maupun bertindak.
"Sehingga, akan lebih bijaksana jika kita selalu berhati-hati dalam bersikap dan berbicara," kata Lesti.
"Semoga kebaikan dari Allah SWT selalu menyertai kita semua," tutup istri Rizky Billar ini.
Editor : Siska Permata Sari
Follow Berita iNews di Google News
Post a Comment