Dikabarkan baru menjalani operasi, kondisi terkini dari Muhammad Leslar Al Fatih Billar putra pasangan selebritis Lesti Kejora dan Rizky Billar picu doa Pedangdut Inul Daratista.
Kabar kurang menyenangkan beberapa waktu belakangan datang dari pasangan selebritis Lesti Kejora dan Rizky Billar.
Pasalnya putra mereka yang akrab disapa Baby L harus dilarikan ke Rumah Sakit dan menjalani perawatan intensif akibat mengidap penyakit hernia.
Alhasil diusianya yang baru menginjak 9 bulan, baby L harus menjalani operasi untuk menyembuhkan penyakitnya tersebut.
Beruntung setelah mendapat penanganan dan menjalani operasi, kini baby L sudah dibolehkan pulang dang menjalani penyembuhan di rumah.
Meski sudah diizinkan pulang, tampaknya hingga kini Lesti dan Billar belum bisa tenang sutuhnya.
Hal ini terungkap lewat isi chat yang dikirimkan Lesti pada pedangdut Inul Daratista.
Lewat unggahan di akun instagram pribadinya, Rabu (21/9/2022) istri Adam Suseno itu mengunggah tangkapan layar berisi percakapannya dengan Lesti.
Tampak dalam unggahan tersebut Lesti mengirim video saat Baby Leslar mengenakan seragam operasi sambil digendong.
“Oma, abis operasi,” papar Lesti.
Melihat kondisi Baby L yang sudah dianggap bak cucu sendiri, Inul pun mempertanyakaan keadaan terkini dari putra Rizky Billar tersebut.
“Lekas sembuh ya nak, di rumah sakit mana ini dek? Tanya Inul.
Lesti pun kembali mengabarkan bahwa mereka kini sudah membawa baby L pulang untuk melakukan proses pemulihan.
“Sekarang udah di rumah oma, abang udah pulang kemaren di RS Bunda,” timpal Lesti lagi.
Ikut bersimpatik dengan masalah yang kini dihadapi Lesti Kejora dan Rizky Billar, Inul pun memberikan doanya agar Baby L bisa segera sembuh.
“Sayangnya Oma Inul abang L Fatih, alhamdulillah sdh bis pulang istirahat di rumah, wis ini yang terakhir sakitnya. Oma doain smg makin super sehat, gagah, tampan, sholeh @lestykejora @rizkybillar ben bocahe istirahat sik ojo di ajak wara wiri mesakno sayang, peluk,” tutur Inul.
Rizky Billar Mohon Doa
Diketahui, Senin (19/9/2022), Rizky Billar mengunggah foto putranya, Muhammad Leslar Al Fatih Billar yang tengah tertidur.
"Mohon doanya agar operasi hernia Fatih dilancarkan (emoji tangan menyatu) (emoji hati)," tulis keterangan postingan di Instagram @rizkybillar.
Namun, diketahui bahwa kondisi Muhammad Leslar Al Fatih Billar sudah membaik.
Hal ini diungkapkan oleh Dokter Puspa, dikutip dari YouTube Seleb Oncam News Selasa (20/9/2022).
Dokter Puspa yang memakai baju putih itu pun terlihat terburu-buru masuk mobil dan tak banyak memberikan komentar.
Dokter Puspa mengatakan bahwa kondisi Muhammad Leslar Al Fatih Billar baik.
"Sudah baik, sudah baik, baik ya, baik," terang Dokter Puspa.
Di sisi lain, unggahan Rizky Billar pun banjir doa dari para rekan artis mulai Iis Dahlia, Shireen Sungkar sampai Inul Daratista.
"Ya Allah cepet sembuh anak soleh," tulis Instagram @ryana_dea.
"Semoga cepat sembuh buat Abang L yaa (emoji terberkati) (emoji tangan menyatu)," tulis Instagram @leonrdozan.
"Lancar2 ya insyaallah gak apa2 dede fatih cepet sehat lagi yaaaa (emoji hati)
mamah @lestykejora n papa semangatt yaaa...," tulis Instagram @adeliapasha.
"GWS bang," tulis Instagram @ichalmuhammad91.
"aamiin allahumma aamiin cepat sembuh jagoan abang," tulis Instagram @anzadelio.
"Gws abang L," tulis Instagram @harrisvriza.
"Aduuu syafakallah nak," tulis Instagram @shireensungkar.
"Ya Allah speedy recovery bebiii L," tulis Instagram @windyario.
":( syafakallah anak shaleh," tulis Instagram @zaskiasungkar15.
"Aminn ya allah , cepet sembuhhh ya babang L (emoji hati)," tulis Instagram @arnoldleonard05.
"Bismillah fatih , lancarrr… semangat mama papa nyaaa (emoji tangan menengadah) (emoji tangan menyatu)," tulis Instagram @citraciki.
"semoga babang L diberikan kesembuhan yaaaaa sayaaang amiin," tulis Instagram @indrabekti.
"syafakallah anak ganteng kuu (emoji hati)," tulis Instagram @syifahadjureal.
"YaAllah adeeeek ganteeeng, semoga lekas pulih (emoji hati berjumlah 2)," tulis Instagram @kikysaputrii.
"Bismillah yaa baby L (emoji terberkati berjumlah 2) cepet sembuh yaaa," tulis Instagram @thereal_rezkyadhitya.
"Duuhhhh sedih dengernya….Bismillah operasi ya berjln lancar dan segera pulih ya anak ganteng n baik hatiii (emoji hati berjumlah 2)," tulis Instagram @isdadahlia.
"Syafakallah anak baik (emoji sedih)," tulis Instagram @rey_mbayang.
"Anak wa caaaaaaa ,semoga lancar semuanya,cepat sehat lagi.aamiin ya Rabb (emoji hati berjumlah 3)," tulis Instagram @itsrossa910.
( Banjarmasinpost.co.id/Danti Ayu)
Post a Comment