infoselebb.my.id: Lahir dari Keluarga Penjual Mie Ayam, Begini Perjalanan Karir Lesti Sampai Jadi Pedangdut Top Tanah Air - NET Madia Online -->

Lahir dari Keluarga Penjual Mie Ayam, Begini Perjalanan Karir Lesti Sampai Jadi Pedangdut Top Tanah Air

Post a Comment

 

Belakangan, nama Lesti terus menjadi sorotan publik. Berawal dari datang ke pernikahan sang mantan, Rizki DA, sampai dijodohkan dengan aktor tampan, Rizky Billar.

Namun, terlepas dari hal tersebut, pemilik nama Lengkap Lesti Andriani ini memang seorang yang bertalenta. Memulai karirnya di usianya yang cukup muda, Lesti kini menjelma sebagai salah satu idola. 

Kemampuannya dalam bernyanyi dangdut memang tak perlu diragukan lagi. Setelah dinobatkan sebagai pedangdut terbaik di Dangdut Academy musim pertama, karir Lesti pun semakin melejit sampai sukses seperti sekarang ini. 

Nah, berikut ini adalah perjalanan karir Lesti, seorang anak yang lahir dari pasangan sederhana yang kini bertransformasi menjadi seorang bintang.  


1. Lahir Dari Keluarga Sederhana

Lahir di Cianjur, 5 Agustus 1999, dari ayah bernama Endang Mulyana dan ibu Sukartini, Lesti merupakan anak perempuan satu-satunya, dan anak kedua dari 3 bersaudara. Jika dibandingkan dengan saat ini, kehidupannya dulu bisa dibilang sangat sederhana. 

Dari beberapa informasi yang didapat tim KapanLagi, diketahui pula keluarga Lesti di kampung adalah seorang penjual mie ayam dengan rumah yang sederhana dengan dinding dari anyaman bambu.

Sukses menjadi pedangdut muda, Lesti kemudian merenovasi gubuk kecilnya itu namun tak menghilangkan gerobak mie ayam di rumahnya. Kemudian ia juga membeli rumah di kawasan Tangerang sebagai tempat tinggalnya selama berkarier di Jakarta. 


2. Nyanyi dari Panggung ke Panggung

Menjadi seorang penyanyi rupanya sudah menjadi jalan hidup Lesti. Sejak usia 4 tahun, Lesti memang sudah mulai belajar menyanyi lagu-lagu tradisional Sunda. 

Meski tak tahu bakat tersebut diturunkan dari siapa, menyanyi menjadi salah satu kegiatan Lesti sehari-hari. Dan pada usia 8 tahun tepatnya saat kelas 2 SD, pelantun tembang Kejora ini pun memulai karir bernyanyi sebagai penyanyi orkes dari panggung ke panggung.


3. Audisi Dangdut Academy Musim Pertama

Menginjak usia 14 tahun, Lesti yang saat itu masih duduk di bangku kelas 2 SMP berusaha mengubah nasibnya dengan mengikuti audisi Dangdut Academy di Bandung tahun 2014. 

Kemampuannya bernyanyi pun berhasil membuatnya lolos audisi dan mendapat Golden Ticket untuk langung mengikuti nominasi di Studio Indosiar.

Kendati begitu, baik Lesti maupun kedua orangtuanya sama sekali tak berharap muluk-muluk. Bisa lolos dan tampil di panggung besar, bagi mereka sudah lebih dari cukup dan luar biasa. 


4. Juara Dangdut Academy

Kemampuan Lesti dalam menyanyikan dangdut klasik memang patut diacungi jempol. Suara, pelafalan, cengkok, intonasi, bahkan emosi yang ia tunjukkan saat menyanyi membuat para juri mengakui kemampuan gadis 14 tahun itu. 

Setelah melalui babak penyisihan di panggung D'Academy, akhirnya Lesti bisa berhasil sampai ke final dan harus berhadapan dengan Nur Aty asal Selayar yang juga kandidat kuat sebagai Juara. 

Karena kemampuan dan kualitasnya, Lesti akhirnya dinobatkan menjadi juara 1 di D'Academy pertama. Berhasil menjadi juara, Lesti bisa membawa pulang hadiah uang tunai senilai Rp100 juta dan 1 unit mobil.   


5. Rilis Single

Menjadi juara di D'Academy, tak hanya uang dan mobil yang jadi miliknya, tapi Lesti juga mendapat kontrak dengan Trinity Optima Production yang sampai saat ini masih menaungi dirinya. Tak hanya itu, Lesti juga berhak atas lagu Kejora ciptaan dari Nurbayan.

Sukses dengan Kejora, Lesti kemudian mencoba peruntungannya kembali dengan merilis 2 lagu di tahun 2016, yakni Zapin Melayu dan Egois. Dua lagu ini pun semakin sukses dan membuat namanya bersanding dengan para pedangdut top tanah air. 


6. Akting

Kemampuannya dalam mendalami emosi lagu rupanya dilirik oleh beberapa rumah produksi. Dan hasilnya, Lesti pun berhasil mendapat peran utama di beberapa judul miniseries, seperti Kejora, Merpati Tak Pernah Galau, dan Kejora 2. 

Tak hanya miniseries Lesti juga tampil di beberapa judul FTV sebagai pemeran utama, serta bermain di sebuah sinetron.


7. Pacaran Dengan Rizki DA, Putuskan Berhijab akhirnya putus dan mau menikah sama Rizky Billar

Berselang 1 tahun setelah Dangdut Academy musim pertama, Lesti pun terjebak cinta lokasi dengan pedangdut jebolan D'Academy musim kedua, Rizki. Dan keduanya pun menjalin hubungan selama kurang lebih 4 tahun sebelum akhirnya kandas di akhir tahun 2019. 

Di tahun 2019 pula, Lesti memutuskan untuk berhijab. Keputusannya ini pun banyak menuai pertentangan. Namun, bagi Lesti sendiri, ia sangat percaya bahwa rejeki dan sukses tidak bergantung dengan ia berhijab atau tidak. Dan benar saja, ia pun semakin sukses dan melambung. 


8. Jadi Juri LIDA

Sukses menjadi seorang pedangdut, kemampuan Lesti kembali di uji. Namun berbeda dengan sebelumnya, kali ini ia yang duduk di kursi juri. Ya, Lesti ditunjuk sebagai salah satu juri di Liga Dangdut Indonesia 2020.

Dan sebagai juri, kemampuan Lesti pun tak kalah dengan juri-juri yang lain yang lebih senior dari dirinya. 


9. Banyak Penghargaan

Sejak memulai karirnya di dunia hiburan pada tahun 2014, sampai saat ini Lesti setidaknya sudah mendapat 9 penghargaan. 

Di tahun pertama berkarirnya, Lesti sudah langsung menyabet 2 penghargaan, satu dari SCTV Music Awards dari kategori Lagu Dangdut Paling Ngetop dan satu lagi dari Indonesian Dangdut Awards sebagai Pendatang Baru Wanita Terpopuler. Dan sampai tahun 2020, Lesti sudah berhasil membawa pulang penghargaan yang lainnya. 

Sampai saat ini, Lesti bisa dibilang menjadi salah satu pedangdut tanah air bertalenta. Apalagi di usianya yang masih muda, Lesti masih bisa terus berkembang dan diprediksi ia akan menjadi seorang diva dangdut di masa depan. (kapanlagi.com)

Related Posts

There is no other posts in this category.

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter